Albothyl


ALBOTHYL® Concentrate tergolong obat luar yang bekerja sebagai antiseptik (membunuh kuman & mencegah infeksi), hemostatik (menghentikan perdarahan), astringent (menciutkan luka serta merangsang pertumbuhan kulit baru).

ALBOTHYL® concentrate dapat mengkoagulasi protein secara spesifik pada jaringan yang luka. Albothyl Concentrate merupakan lisensi dari Nycomed Germany dan masuk ke Indonesia sejak Juni 1977.



Komposisi

ALBOTHYL@ concentrate adalah produk polimerasi dan kondensasi dari asam metacresolsulfonat dan metanal. Tiap 1 (satu) gram ALBOTHYL@ concentrate mengandung 360 mg.


Efek Samping

Kecuali pada orang mempunyai kecenderungan hipersensitif atau alergi, belum pernah dilaporkan adanya efek samping. Selama pengobatan dengan Albothyl Concentrate tidak diperlukan pengobatan topikal lainnya.



Indikasi

Sariawan, Obat Kumur, Bau Mulut, Sakit Gigi, Luka di Kulit (Luka Jatuh/ Luka Bedah/ Luka Terpotong/ Luka Bakar), Antiseptik Organ Intim Wanita (Pembersih Vagina, Infeksi Vagina & Keputihan) dan Antiseptik Organ Intim Pria.


Cara Pemakaian

Teteskan ALBOTHYL@ concentrate ke cotton bud / campurkan dengan air lalu oleskan pada luka yang ingin diobati hingga meresap.



Ingin Hidup Lebih Sehat?

Pelajari selengkapnya tips kesehatan dari Albothyl